Senin, 26 Januari 2009

Manfaat TIK bagi sekolah

TIK (Tehnologi Informasi Komunikasi) merupakan saran penyelesaian informasi yang sudah modern. Biasanya informasi tersebut terdapat pada media massa, namun sekarang informasi dapat di lihat melalui internet.

Demikian juga dengan sarana berkomunikasi, sekarang telah mengunakan telephone dan yang sering digunakan saat ini yaitu handphone. Degan alat tersebut kita tidak haurs bertatap muka secara langung dengan lawan bicara kita di tempat dan waktu yang sama, kita juga dapat melakukan komunikasi dangan warga asing yang berada di luar negeri.

Saat ini TIK telah diajarkan disekolah-sekolah yang memiliki fasilitas dari pemerintah yang diberikan secara Cuma-Cuma. Maka dari itu para siswa diwajibkan untuk mempelajarinya. Jika tidak mau mempelajarinya kita akan ketinggalan jaman dan buta akan kemajuan tehnologi yang sudah ada pada saat ini.

Guru mengajarkan siswanya untuk dapat memprogram system yang ada dalam computer. Sehingga dapat secara cepat mencari data atau tugas-tugas yang diberikan. Siswa yang tidak memiliki fasiitas computer dirumahnya dapat mempelajari semua yang talah diajarkan di sekolah dengan seksama, dan dirumahnya dapat mempelajari semau yang telah diajarkan disekolah dengan seksama, dan dengan demikian siswa saat ini tadak akan tertinggal dengan adanya kemajuan tehnologi yang semakin hari semakin maju.

Kita dapat mencari informasi yang lengkap melalui layanan internet. Dengan internet kita juga dapat melihat seluruh dunia. Dan ada pepatah mengatakan Internet jendela dunia. Karena majunya fasilitas internet kita dapat memasang iklan untuk menawarkan barang atau jasa yang ditawarkan dan tentu saja kita dapat membeli barang yang diinginkan dengan harga yang talah ditawarkan dan barang tersebut akan diantar/datang dengan sendirinya.

Di sekolah kami selalu belajar bersama-sama sehingga lebih mudah dalam mempelajari TIK yang telah diajarkan karena jika kita tidak jelas oleh apa yang telah diajarkan guru kita dapat bertanya pada teman yang sudah menguasai tentang materi tersebut.

Program computer yang pernah kami pelajari adalah Microsoft Oficce, Microsoft Office berfungsi untuk mengolah huruf, mengolah angka, membuat sebuah presentasi dan lain-lain. Kami juga mempelajari photoshop, coreldraw flash, website, dan 3dmax.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Manfaatkan & optimalkan penggunaan TIK, dengan cara mengunjungi blog http://pcahyono.blogspot.com/2012/07/berpacu-dalam-teknologi.html#berpacu

Salam

Berpacu dalam teknologi